Unik! Peci Ramah Lingkungan dari Limbah Karung Goni

  • 4 tahun yang lalu
SEMARANG, KOMPAS.TV - Limbah karung goni ternyata bisa disulap menjadi kerajinan songkok atau peci yang unik.

Di momen ramadan dan jelang lebaran seperti saat ini, produk peci berbahan karung goni diserbu pembeli.

Berbekal kreativitas dan ketekunannya, Marwoto, warga desa peganjaran, Kecamatan Bae, Kudus, Jawa Tengah, sukses menyulap limbah karung goni menjadi songkok atau peci.

Dengan menggunakan bahan ramah lingkungan dan warna alami khas karung goni, peci ini terlihat cukup unik dan klasik.

Produk peci buatan marwoto ini sudah siap dijual dan momen ramadan menjelang lebaran seperti saat ini, peci karung goni ramai diburu pembeli.

Untuk mempercantik tampilan, Marwoto juga menambahkan hiasan berupa logo ormas keagamaan seperti NU, GP Ansor maupun logo lainnya.

Penambahan logo-logo tersebut sesuai dengan permintaan konsumen.

Ide memilih bahan limbah karung goni karena selain ramah lingkungan, karung goni memiliki kesan yang vintage atau klasik.

Selain itu juga memiliki warna dan serat kain yang khas.

Proses pembuatan peci juga tidak terlalu sulit.

Dengan dibantu sejumlah penjahit, Marwoto bisa memodifikasi goni yang biasa digunakan untuk karung menjadi sebuah peci.

Sementara untuk harganya dipatok di kisaran 30 ribu untuk yang polos dan 35 ribu rupiah untuk yang ada motif logo bordir.

Selain peci, limbah karung goni juga bisa dibuat menjadi topi dan tas, serta produk lainnya.