Razia PSBB, Pemotor Pasutri Diminta Tunjukkan Foto Nikah

  • 4 tahun yang lalu
JAKARTA, KOMPASTV - Kedapatan berboncengan sepeda motor saat pembatasan sosial berskala besar (PSBB), pasangan pria dan wanita di minta menunjukkan foto nikah oleh petugas gabungan yang menggelar razia di Jalan Percetakan Negara, Jakarta Pusat Jumat siang (17/4/2020)

Pasangan muda mudi ini harus menjalani pemeriksaan oleh petugas gabungan karena kedapatan berboncengan sepeda motor saat masa pembatasan sosial berskala besar masih di berlakukan di ibukota.

Perjalanan mereka di kawasan percetakan negara, Jakarta Pusat siang (17/4/2020) tadi harus terhambat karena petugas meminta keduanya menunjukkan KTP.

Meski mengaku pasangan suami istri yang belum lama menikah, namun karena alamat domisili pada KTP berbeda petugas pun meminta keduanya menunjukkan foto pernikahan.

Sejumlah pengendara motor lainnya yang juga membawa penumpang ikut di berhentikan petugas.

Bagi pengendara dan penumpangnya yang memiliki alamat berbeda pada KTP maka di paksa untuk berputar arah.

Selain pemakaian masker dan sarung tangan razia PSBB memasuki hari ke delapan di ibukota petugas gabungan mulai memfokuskan pemeriksaan KTP bagi pengendara roda dua dan empat yang membawa penumpang.

Sepanjang menggelar razia petugas masih mendapati banyaknya pelanggaran mulai dari tidak memakai masker, tidak menggunakan sarung tangan hingga membawa penumpang dengan alamat KTP berbeda.

Dianjurkan