Uji Coba Jalur Kereta Cibatu-Garut

  • 4 tahun yang lalu
UJI COBA KERETA, SETELAH 36 TAHUN JALUR TAK BEROPRASI


GARUT, KOMPAS.TV - Uji coba jalur kereta Cibatu-Garut sepanjang 19 kilometer yang telah memasuki tahap akhir, di sambut ribuan warga garut.

Setelah 36 tahun tak beroperasi, menurut rencana jalur ini akan kembali dapat digunakan, pada awal Maret.

Ribuan warga dan siswa, mulai dari taman kanak-kanak hingga sekolah menengah atas memadati Stasiun Garut.

Bukan hendak mudik atau jalan-jalan, warga Garut ini antusias ingin melihat uji coba jalur kereta Cibatu-Garut, yang dilakukan Rabu (19/02/2020) siang.

Uji coba jalur reaktivasi ini dipimpin oleh direktur utama PT kereta Api Indonesia, bersama Bupati Garut, dan Unsur Muspida.

Pemeriksaan bersama dilakukan mulai dari Stasiun Cibatu, Stasiun Pasirjengkol, Stasiun Wanaraja, sampai Stasiun Garut.


Jalur kereta api yang tidak dioperasikan selama 36 tahun, membuat warga di jalur rel sepanjang 19 kilometer tak henti melambaikan tangannya .

Uji coba kali ini merupakan tahap akhir dari rangkaian uji coba yang dilakukan PT KAI di jalur reaktivasi Cibatu-Garut, sekaligus kado spesial bagi warga Garut, di hari jadi yang ke-207.

Pengecekan jalur Cibatu-Garut ini untuk memastikan perkembangan terakhir proyek reaktivasi, yang sudah hampir seluruhnya selesai.

Menurut rencana jalur ini akan mulai beroperasi pada awal maret mendatang.

Dianjurkan