Mahasiswa Masuk UGD Sehabis Minum Kopi, Apa Penyebabnya?

  • 4 tahun yang lalu
Belakangan, media sosial diramaikan sebuah kisah viral mahasiswa yang masuk UGD karena jantung berdebar tidak beraturan. Mahasiswa ini meyakini ada hubungannya dengan minum kopi.



Bagi para pecinta kopi, menikmati minuman hitam berkafein setiap hari tidak pernah ada masalah. Bahkan, ada juga yang minum kopi beberapa gelas per hari tetapi tidak terjadi apa pun pada kesehatannya. 



Namun, buat kamu yang belum terbiasa minum kopi setiap hari atau justru terlalu banyak mengonsumsinya, degub jantung bisa tiba-tiba menjadi lebih cepat. Efek berdebar ini, tulis Halodoc, ternyata akibat tingginya kadar kafein yang kamu konsumsi. 



Kafein dalam kopi mampu menstimulasi sistem saraf pusat yang akan membuatmu merasa segar. Tetapi, jika tidak terbiasa atau terlalu banyak mengonsumsinya, kafein justru akan membuat jantung berdebar sangat kencang. 



Hal ini akan membuatmu gelisah dan waspada secara berlebihan. Selain itu, kandungan kafein juga bisa memicu pelepasan hormon adrenalin yang akan meningkatkan detak jantungmu. Lantas, berapa jumlah kafein atau kopi yang wajar kamu konsumsi untuk menghidari efek ini? Pexels/ Twitter
Mahasiswa Masuk UGD Sehabis Minum Kopi, Apa Penyebabnya?