Universitas Surakarta, Lebih Dikenal dengan UNSA
  • 5 tahun yang lalu
TRIBUN-VIDEO.COM - Universitas Surakarta (UNSA) adalah pengembangan dari Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi (STIA) Solo.

UNSA dikelola oleh Yayasan Perguruan Tinggi Surakarta (YPTS).

Awalnya STIA Solo yang berdiri pada 27 November 1995, memiliki dua program studi yaitu Ilmu Administrasi Negara dan Administrasi Niaga.

Kemudian pendiri Yayasan Perguruan Tinggi Surakarta (YPS), H. HS. Sumaryono dan DR. S. Brojosujono, S.H, M.S, menugaskan pengurus YPS untuk mengembangkan STIA Solo menjadi Universitas Surakarta.

Pada 22 Oktober 1998 Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia mengeluarkan surat keputusan no. 140/D/0/1998 tentang perubahan bentuk Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi Solo menjadi Universitas Surakarta (UNSA).
Dianjurkan