Dosen dan Mahasiswa Terlibat Demo Hong Kong

  • 5 tahun yang lalu
Aksi demonstrasi kembali terjadi di Hong Kong. Para pedemo kini melakukan long march menuju Distrik Whampoa. Massa aksi memblokade jalan raya, sehingga tidak bisa dilalui kendaraan. Para pedemo berjalan dari Hung Hom hingga ke Distrik Whampoa pada Sabtu sore waktu setempat. Mayoritas demonstran, berprofesi sebagai dosen dan mahasiswa.

 

Polisi sebelumnya telah melarang aksi long march ini, tetapi akhirnya memberikan persetujuan di menit terakhir setelah perubahan rute, dari Taman Hoi Sham di To Kwa Wan ke stasiun MTR Whampoa.



Gelombang protes di Hong Kong telah terjadi selama lebih dari dua bulan, yang awalnya dipicu Rancangan Undang-Undang Ekstradisi. Banyak warga Hong Kong menilai RUU Ekstradisi dapat mengikis demokrasi, kebebasan dan transparansi proses hukum.

Reporter: Kevin Egan


Dosen dan Mahasiswa Terlibat Demo Hong Kong