Politik, Jenderal, & Temuan Menarik Kasus Novel (1)

  • 5 tahun yang lalu
Tim Gabungan Pencari Fakta (TGPF) menemukan temuan menarik terkait kasus penyiraman air keras terhadap penyidik senior Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Novel Baswedan. Enam bulan bekerja, TGPF memeriksa lebih dari seratus saksi, termasuk diantaranya dua kali memeriksa sang korban, Novel Baswedan. Terakhir, TGPF juga memeriksa alat bukti yang sebelumnya telah dikumpulkan penyidik.

Hasil lengkap, menurut anggota pakar TGPF Hendardi yang juga merupakan Direktur Eksekutif Setara Institute, akan diungkapkan pekan ini. Namun menurutnya, kasus Novel bukanlah perkara biasa. Ia menuturkan adanya dugaan mengarah motif politik di balik penyerangan terhadap Novel.

Masih menurut Hendardi dalam wawancaranya bersama jurnalis KompasTV Aiman Witjaksono, TGPF juga menindaklanjuti adanya dugaan keterlibatan seorang jenderal polisi dalam kasus ini. Dalam hal ini, ia mengungkapkan telah memeriksa Komjen (Pol) Mochammad Iriawan yang kala itu menjabat sebagai Kapolda Metro Jaya. Hasil apa yang didapat dalam pemeriksaan ini?

Dianjurkan