Pemkab Jember Bentuk Tim Katering untuk Layani Para Manula Sebatangkara

  • 5 tahun yang lalu
Beragam cara dapat dilakukan untuk membantu warga tak mampu. Salah satunya dengan membagikan makanan secara langsung. Seperti yang dilakukan Pemerintah Kabupaten Jember Jawa Timur yang membentuk tim katering dengan sasaran utama orang lansia dari keluarga miskin yang hidup sebatangkara.

Tim katering yang berjumlah 15 orang ini bertugas menyiapkan dan mengantar makanan dengan menggunakan kendaraan roda dua dan roda 4 kepada 100 orang lansia yang telah terdata di sejumlah kecamatan di Jember. Nantinya masing-masing manula akan mendapatkan 3 kotak makanan untuk kebutuhan satu hari. Menurut rencana bantuan tim katering ini akan diberikan setiap hari selama setahun.

Sri Mistin merupakan salah satu manula di Kelurahan Gebang, Kecamatan Patrang, Jember yang mengungkapkan kebahagiannya karena menjadi warga yang mendapatkan bantuan dari tim katering. Nenek yang biasa mengandalkan bantuan dari tetangga dan orang terdekat ini kini merasa lega karena tak harus bersusah payah untuk memasak sendiri serta tak perlu takut kelaparan karena persedian makanan habis.

#KateringBantuan #Jember #MakananGratis

Dianjurkan