Bengkel Modifikasi Motor Roda 3 untuk Kaum Difabel

  • 7 tahun yang lalu
Memiliki keterbatasan bukan berarti berhenti berkarya. Kecelakaan membuat seorang pria di Tangerang, Banten kehilangan kakinya. Tak mau patah semangat, ia kini justru mampu membantu kaum difabel lain dengan motor roda tiga hasil modifikasi dari bengkel miliknya.

Tetap berkarya meski memiliki keterbatasan. Keyakinan yang dipegang teguh oleh Catur Bambang, warga Tangerang, Banten. Belasan tahun sejak kehilangan kedua kakinya, Catur mendedikasikan hidup untuk membantu sesama kaum difabel.



Dengan keahliannya di bengkel inilah Catur melahirkan mahakarya. Ia memodifikasi motor roda tiga yang ramah digunakan untuk para difabel. Bentuk motor disesuaikan dengan kondisi pemesan.



Usaha yang dirintis Catur tak lepas dari peran sang istri yang juga merupakan penyandang disabilitas. Istri Catur membantu pembukuan dan pemasaran motor roda tiga. Biaya modifikasi motor tiga roda bervariasi, mulai dari 7,5 juta rupiah.



Salah satu pelanggan yang banyak terbantu oleh motor buatan Catur adalah Hunul Chotimah. Ia kini mampu beraktivitas tanpa bergantung pada orang lain.

Apa yang diperjuangkan Catur melalui karyanya membawa angin segar bagi kaum difabel. Mereka dapat beraktivitas dan bekerja tanpa memikirkan sulitnya transportasi.



Kini tinggal dukungan pemerintah yang dinanti agar dapat memperbanyak fasilitas yang ramah bagi kaum difabel.

Dianjurkan